Urea Molasses Block merupakan bahan pemacu, artinya bahwa suplemen ini merupakan jenis pakan yang berperan sebagai pemacu pertumbuhan dan peningkatan populasi mikroba didalam rumen. Sifatnya khusus dan kompak. Pakan pemicu ini dapat merangsang ternak ruminansia (sebagai induk semang) dalam menambah jumlah konsumsi serat kasar sehingga meningkatkan produksi.
Mikroorganisme yang hidup didalam rumen ternak ruminansia mampu mensintesa protein untuk mencukupi kebutuhan hidup pokok dan berproduksi.
Pakan pemacu yang dapat mencukupi bahan-bahan yang dibutuhkan mikroorganisme adalah serat kasar dan nitrogen. Bahan tersebut merupakan media hidupnya, sehingga dapat menfermentasikan serat kasar untuk menghasilkan protein mikrobia yang siap diserap oleh ternak ruminansia dalam bentuk asam lemak tidak jenuh seperti asam propionat, butirat dan asetat.
Pada percobaan pembuatan UMB ini digunakan molases sebagai sumber karbohidrat / energi dengan persentase komposisi terbesar, yaitu 20 %. Sedangkan sumber energi lain berupa dedak padi, polard, onggok dan tepung tapioka diberikan dengan persentase yang lebih kecil dibandingkan molases karena molases di dalam pakan berperan sebagai pelarut dan carrier Non Protein Nitrogen(NPN). Sedangkan sebagai sumber proteinnya, digunakan bungkil kedelai yang diperoleh dengan mudah dari limbah pembuatan tempe. Untuk sumber nitrogen non protein ditambahkan urea yang memudahkan aktifitas fermentasi mikroba. Untuk sumber mineral biasanya dipakai tepung tulang, namun karena di daerah Sukoharjo sulit diperoleh tepung tulang, maka digunakan mineral kemasan buatan pabrik sebagai penggantinya dan di tambahkan garam dalam jumlah yang kecil.
Suplementasi Pakan
Strategi untuk meningkatkan konsumsi pakan pada ternak dalam kondisi pemeliharaan tradisional dengan memberikan suplemen yang tersusum dari kombinasi bahan ilmiah sumber protein dengan tingkatan jumlah tertentu yang secara efisien dapat mendukung pertumbuhan, perkembangan dan kegiatan mikroba secara efisien dalam rumen.
Selanjutnya produktifitas hewan dapat di tingkatkan dengan memberikan sumber N protein atau non protein serta mineral tertentu.Suplementasi secara keseluruhan di harapkan dapat memberikan pengaruh yang baik melalui peningkatan protein mikrobia, peningkatan daya cern dan peningkatan konsumsi pakan hingga di peroleh keseimbangan yang lebih baik antara amono dan energi di dalam zat-zat makanan yang terserap.
Manfaat Suplemen Pakan
· Mengurangi defisiensi unsur mikro baik mineral, vitamin, asam amino maupun protein by-pass.
· Meningkatkan efisiensi pencernaan pakan dalam lambung ternak ruminansia.
· Meningkatkan produksi dan perbaikan kinerja reproduksi.
· Memperbaiki nilai gizi pakan.
Dalam rangka terus membina pengembangan ternak maka perlu di kenalkan berbagai teknologi tepat guna kepada masyarakat. Salah satu teknologi di bidang pakan ternak adalah penggunaan Urea Molasses Block (UMB) sebagai pakan suplemen pada ternak ruminansia yang di tujukan untuk meningkatkan efisiensi pencernaan, sehingga akhirnya dapat meningkatkan produksi ternak.
Berikut ini disajikan tabel komposisi / formula bahan untuk pembuatan UMB per 2 kg total bahan. Masing-masing komposisi bahannya dapat dilihat pada tabel di bawah ini.
Tabel 1. Formula Bahan Pembuatan UMB
NO
|
NAMA
|
KOMPOSISI (%)
|
TAKARAN(gr)
|
1.
|
Molasses
|
20
|
400
|
2.
|
Dedak padi
|
17
|
340
|
3.
|
Polard
|
14
|
280
|
4.
|
Onggok
|
14
|
280
|
5.
|
Bungkil kedelai
|
12
|
240
|
6.
|
Tepung tapioka
|
12
|
240
|
7.
|
Urea
|
4
|
80
|
8.
|
Mineral
|
4
|
80
|
9.
|
Garam
|
3
|
60
|
Jumlah
|
100
|
2000
|
Sedangkan untuk teknik pembuatan Urea Molasses Block ini dilakukan dengan 2 teknik, yaitu secara dingin dan secara panas. Kelebihan dan kekurangan dari sistem pembuatan UMB secara dingin dan panas.Pembuatan secara panas lebih baik dan lebih harum ,sedangkan pembuatan secara dingin lebih cepat.
PEMBERIAN UMB PADA TERNAK
UMB diberikan dengan cara diletakkan di tabung bambu atau di kotak pakan. Pakan suplemen ini diberikan pada pagi hari, jumlahnya disesuaikan dengan tingkat konsumsi yang di anjurkan pada setiap jenis ternak.Untuk ternak besar (sapi dan kerbau) mencapai 350 gram/ekor/hari; kambing dan domba sebesar 120 gram/ekor/hari.
Tabel. 2 UMB YANG BAIK (BERMUTU)
BERMUTU
|
TIDAK BERMUTU
|
Warna : Coklat matang
Bau : Aroma khas molasses (tetes)
Rasa :Asam,manis dan gurih
Nilai pH :3,5 – 4,2
Tekstur : Padat,kenyal, kesat dan tidak berlendir
|
Belang berbintik putih
Busuk tengik
Sangat asam
Lebih dari 4,2
Bergumpal, pecah, basah dan berlendir
|
Hasil UMB (Urea Molasses Block)yang kami buat telah kami uji dengan percobaan yang ada di sekolah kita, yang biasanya diberikan kepada ternak pada waktu pagi hari sebelum diberi pakan pokok. Untuk mengetahui bagaimana sapi yang kita berikan UMB dengan yang tidak. Perbandinganya sangat mencolok,yaitu pada sapi yang telah kita berikan UMB (Urea Molasses Block) nafsu makanya menjadi lebih banyak dari pada sebelumnya. Sedangkan sapi yang tidak kita berikan UMB (Urea Molasses Block) nafsu makannya tidak berubah (sama seperti biasanya). Dan pada sapi yang di berikan UMB atau yang biasa di sebut dengan permen sapi tampak lebih segar dan gemuk, dari pada yang tidak di beri UMB kelihatan lesu dan lebih kurus karena nafsu makanya tidak bertambah.
TRIMS INFOX smoga dpt melahirkan peternak 2 baru
BalasHapus